Sekarang emang sudah jamannya social media. Seiring dengan berkembangnya penggunaan social media, kini juga menjamur berbagai online shop. Instagram menjadi salah satu social media yang kini hits dengan banyak online shop konvensional (karena sesungguhnya dalam ilmu sistem informasi yang saya pelajari, online shopping beneran itu tidak seberapa banyak melibatkan admin atau si penjual online shop). Saya tertarik untuk membeli makeup melalui instagram. Banyak keuntungannya sih membeli makeup lewat instagram. Beberapa di antaranya adalah kita dapat membeli produk yang tidak dijual di store Indonesia, juga kita dapat membeli produk original dengan harga yang jauh lebih murah.
Dari beberapa produk yang ditawarkan di Instagram, saya tertarik untuk membeli lipstik matte liquid LA Girl Flat Finish Pigment Gloss dengan shade Fleur ini. Di Instagram, LA Girl Matte Flat Finish Pigment Gloss ditawarkan dengan harga bermacam-macam, mulai dari Rp 75.000,- hingga 95.000,-. Kebetulan saya mendapatkannya dengan harga Rp 75.000,- dengan metode pembayaran COD (Cash On Delivery).
Dari segi desain, lipstik matte ini dikemas dengan wadah plastik bening berbentuk silinder dengan tutup warna hitam seperti gambar di bawah ini. Cukup menarik, handy, dan benar-benar terkesan " produk Amerika banget". Aplikatornya sederhana, namun cukup untuk memoleskan lipstik ini dengan mudah.
Packagingnya |
Isinya |
aplikatornya |
LA Girl Matte Flat Finish Pigment Gloss dengan shade fleur ini sangat pigmented dan benar-benar mampu menutupi warna bibir alami ketika diaplikasikan. Awalnya ketika belum kering di bibir, lipstik ini akan terasa glossy, namun setelah settle di bibir akan sangat terasa matte dan flat. Shade fleur dari lipstik ini bagus digunakan untuk orang dengan skin tone biru atau kuning. Namun untuk orang dengan skin tone kuning harus berhati-hati untuk menjaga agar wajah tidak kusam saat menggunakan lipstik ini. Oh ya, di google atau olshop banyak versi fotonya, tapi foto di blog saya ini warnanya memang mendekati warna aslinya.
Daya tahan lipstik ini cukup kuat, dari awal pemakaian di pagi hari hingga pulang kuliah sore hari tetap stay di bibir. Untuk menghapusnya tidak cukup dengan menggunakan tissue saja, melainkan harus dibersihkan dengan menggunakan pembersih, makeup remover, atau face wash. Dan juga sayangnya cairan dari lipstik ini sangat tercium bau kimianya, membuat saya merasa kurang nyaman. LA Girl Matte Flat Finish Pigment Gloss ini cenderung mengurangi kelembaban bibir, sehingga saya tidak merekomendasikannya untuk bibir yang kering. Untuk menjaga kelembaban bibir, setelah selesai menggunakan LA Girl Matte Flat Finish Pigment Gloss ini saya mengaplikasikan lip balm Body Shop Born Lippy (reviewnya disini http://ekamulyaagustina.blogspot.com/2015/08/review-body-shop-born-lippy-raspberry.html).
+ Warnanya cakeeep banget
+ Easy to be applied
+ Long lasting
+ Matte
Cons:
- Bau bahan kimia
- So dryyyy
Repurchase? Hmm no, karena saya lebih mementingkan kesehatan dan kelembaban bibir daripada sekedar warna lipstik yang cakep.
Very matte and flat |
Warnanya cakep kan di wajah, so matte and nude |
No comments:
Post a Comment